Apa Itu Sekolah Alam?

Sekolah Alam

pernahkah Anda mendengar istilah ini? Barangkali selama ini Anda hanya mengetahui sekolah dalam bentuk Sekolah Dasar (SD), SMP, SMA, MTs, Madrasah Aliyah dan seterusnya. Bagaimana dengan sekolah satu ini? Tertarik untuk mengetahuinya? Anda dapat mencari beberapa informasi tentang sekolah alam ini.

 

5 Menit Mengenal Sekolah Alam

Sekolah alam pada dasarnya merupakan sekolah yang dirancang sedemikian rupa agar dapat dijangkau oleh kalangan yang kurang mampu. Sekolah semacam ini pertama kali dicetuskan oleh Lendo Novo yang mengharapkan setiap anak dapat bersekolah tanpa terbeban biaya. Lantas apa yang membedakan sekolah ini dengan sekolah pada umumnya?

 

  1. Pelaksanaan Proses Belajar Mengajar

Umumnya proses belajar mengajar sekolah alam in dilangsungkan di ruang terbuka. Hal ini berarti sekolah tersebut tidak memerlukan bangunan khusus untuk menyelenggarakan pembelajaran.

 

  1. Mengedepankan Pemanfaatan Potensi Alam Sekitar

Hal berikutnya yang menjadi pembeda sekolah ini dari sekolah lainnya adalah metode belajarnya yang mengedepankan pemanfaatan potensi alam sekitar. Model pembelajarannya pun tidak baku, sebab menyesuaikan keadaan di masing-masing tempat.

 

Tidak hanya memiliki perbedaan, sekolah alam ini juga memiliki beberapa kesamaan dengan sekolah umum lainnya. Kesamaan itu terlihat dari tujuan penyelenggaraan pendidikan yang mengedepankan pembentukan akhlak lebih baik. Selai itu, sekolah ini juga memiliki jenjang layaknya sekolah formal, mulai dari TK, SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi

0 / 5

Your page rank:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *